Popular Post

Posted by : Khayr Gathan

detail berita
JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menilai hasil penelitian yang dirilis Akami tidak akurat, pasalnya Indonesia tidak dapat dibandingan dengan sejumlah negara. Meski begitu, Kominfo tetap menyambut positif hasil tersebut dan berusaha untuk memperluas jaringan komunikasi ke pelosok Negeri.

"Survei yang dilakukan Akami tidak akurat, karena tidak dapat dibandingkan dengan negara seluas Singapura dan Korea Selatan yang jumlah penduduk dan kondisi demografi yang berbeda," terang Kepala Humas Kominfo Gatot S. Dewa Broto kepada Okezone, Senin (22/10/2012).

Untuk diketahui, Indonesia menjadi negara yang memiliki koneksi paling lemot. Bahkan, bila dibandingkan dengan negara-negara Asia Tenggara (ASEAN), Indonesia berada di posisi "bontot", di mana koneksi internet di Indonesia hanya 770 Kbps. Negara di ASEAN yang memiliki kecepetan internet "paling ngebut" ialah Singapura dengan kecepatan koneksi internet rata-rata 5,127 Kbps, disusul Thailand 3,376 Kbps (3,3 Mbps) , Malaysia 2,173 Kbps (2,1 Mbps), Myanmar 1,944 Kbps (1,9 Mbps) , Vietnam 1,594 Kbps (1,5 Mbps) , Kamboja 1,376 Kbps (1,3 Mbps), Filipina 1,201 Kbps (1,2 Mbps), Brunei 1,188 Kbps (1,1 Mbps), dan Laos 1,097 (1 Mbps).

"Okelah kami (Kominfo) sikapi secara bijak hasil peneliti tersebut, memang ada pekerjaan rumah (PR) yang harus dilakukan pemerintah," imbuhnya

Hanya saja, Gatot mencontohkan bahwa kecepatan koneksi internet Indonesia lebih unggul ketimbang Myanmar dan Papua Nugini. Meski begitu, pemerintah melalui Kominfo terus mengupayakan perluasan akses ICT ke seluruh daerah di Indonesia dengan program Universal Service Obligation (USO) dan Palapa Ring yang digulirkan.

"Kami terus memperluas percepatan pembangan akses ICT di Tanah Air, seperti penerapan Broadband Wireless Access  (BWA) , Pusan Layanan Internet Kecamatan PLIK serta Mobil Pusat Layanan Internet Kecamatan (MPLIK), dan ICT Fund yang akan bergulir tahun depan, dengan begitu perluasan akses internet di seluruh Indonesia akan tercapai," tutup Gatot. (fmh)

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Gathan Blog - The Shadow - Powered by Blogger - Designed by Thhedark Eye -